Rabu, 05 Juni 2013

Ponsel Marmer a la Mobiado


Ponsel dari sepotong marmer yang solid ini dihiasi ukiran huruf dan detail berwarna emas.

Ponsel berbahan batu marmer dari Mobiado
Ponsel berbahan batu marmer dari Mobiado
VIVAnews - Mobiado baru-baru ini memperkenalkan konsep ponsel terbarunya. Tak tanggung-tanggung, produsen ponsel mewah asal Kanada ini menunjukkan konsep yang benar-benar berbeda dan belum ada di pasar sebelumnya, yakni ponsel berbahan batu marmer.

Diberi nama CPT001, ponsel yang dibuat dari sepotong batu marmer yang solid ini dihiasi dengan ukiran huruf dan detail berwarna emas. Layar sentuhnya dibuat dari sepotong lempengan batu safir (sapphire) besar.

Menarik untuk diketahui, tombol dan mahkotanya terbuat dari emas murni, dengan kerangka emas yang membentuk gerakan mekanis terletak di antara tombol Call dan End.

“Penggunaan marmer ini mengenangkan kita pada patung marmer di era renaissance,” sebut Mobiado, seperti dikutip VIVAnews dari Cellular News, 12 April 2010. “Tujuan konsep ini adalah untuk menembus batas-batas penemuan, mengusung sejarah untuk membuat pengembangan desain dan produksi di masa depan,” ucapnya.

Sayangnya, Mobiado belum memaparkan harga, spesifikasi detail, dan ketersediaan ponsel dengan konsep uniknya ini.
http://teknologi.news.viva.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar